forumku.com logo Forumku Borobudur Budaya Indonesia
forumku  

Go Back   forumku > >
Register Register
Notices

Indonesia Bangga! Main Forum Description

Post New Thread  Reply
 
Thread Tools Search this Thread Display Modes
Old 30th November 2017, 01:42 PM   #1
Sek. RT
 
Join Date: 18 Aug 2017
Userid: 6440
Posts: 33
Likes: 0
Liked 1 Time in 1 Post
Default 7 hidangan khas korea

Korea termasuk salah satu negara yang kaya kreasi kuliner. Hal ini terlihat saat berkunjung ke restoran Korea, berbagai jenis hidangan satu demi satu akan tersaji di meja. Yang pertama disajikan adalah aneka sajian pembangkit selera yang unik dan khas, seperti namul (sayuran tumis), telur kukus (custard), kerang rebus dengan bumbu sederhana, kimchi yang segar, kentang (dibuat seperti perkedel), dan masih banyak lagi lainnya. Sebagai sajian pembuka, hidangan ini biasanya disajikan dalam porsi kecil sementara menunggu pesanan disiapkan. Keunikan hidangan Korea terletak pada perpaduan hidangan Jepang dan Cina. Kedua negara tersebut lama menjajah Korea, sehingga membawa pengaruh pada kuliner dan tata cara makan.

Bedanya masakan Korea lebih pedas dan lebih “berbumbu” dibanding masakan Jepang dan Cina. Bumbu yang berpengaruh dalam masakan Korea adalah cabai. Bumbu lain seperti bawang bombai, kecap asin, minyak wijen, dan jahe dipadupadankan dengan bumbu lain, untuk menonjolkan cita rasa makanan. Perpaduan itu menimbulkan harmoni rasa
yang unik, pedas, manis, asam, dan asin. Selain itu orang Korea juga selalu menghubungkan makanan dengan khasiat bagi kesehatan. Jadi pemakaian bumbu pun biasanya dipilih yang berguna bagi kesehatan, seperti ginseng, bawang putih, dan jahe.

Hidangan Korea biasanya disajikan sekaligus, nasi disajikan dengan berbagai jenis hidangan pelengkap (banchan) yang jumlahnya bisa 3 macam (3-cheop) sampai 12 macam (12-cheop). Secara tradisional jumlah hidangan pelengkap menentukan tingkat kemapanan dan status keluarga yang menyajikan. Kini, bila ingin menikmati hidangan Korea sesuai pilihan, tak perlu ke restoran, Anda bisa membuatnya di dapur sendiri. Berikut di antaranya:

Hidangan Pembuka
Guk/Tang (sup). Selalu disajikan dengan nasi (bap) dan hidangan pelengkap. Sup Korea yang terkenal dan menyehatkan adalah Samgyetang (Sup Ayam Ginseng), sup yang terbuat dari ayam utuh, ginseng, dan bawang putih. Sup ini dipercaya dapat memulihkan stamina. Sup lain yang terkenal adalah Manduguk (Dumpling Soup), Tteok Manduguk (Dumpling and Rice Cake Soup) dan Wanjatang (Beef Ball Soup).

Chigae (stew). Hidangan yang disajikan dengan nasi. Stew Korea umumnya pedas dan berempah. Stew yang populer di Korea adalah Kimchi chigae, yaitu kimchi (acar sayuran) dimasak dengan potongan daging (biasanya babi) dan macam-macam sayuran.

Hidangan Utama
Jjim dan Jorim. Hidangan dari daging atau ikan yang ditambah sayuran, direndam saus kedelai, kemudian direbus di atas api kecil agar bumbu meresap.

Gui. Hidangan yang dipanggang oven atau dibakar di atas api. Secara tradisional hidangan dipanggang dalam sebuah panggangan berbentuk seperti kubah (dome). Masakan panggang yang terkenal adalah Bulgogi dan Galbi.

Bap (nasi) dan Myeon (mi). Hidangan dari nasi yang terkenal adalah nasi campur (Bibimbap). Jenis mi yang digunakan bisa suun (dangmyeon), soba, somyeon dan udong (di Jepang disebut udon). Masakan mi yang terkenal adalah Japchae, yaitu suun yang ditumis dengan sayuran dan daging.

Hidangan Pelengkap (Banchan)
Namul. Hidangan sayuran yang direbus sebentar, lalu dibumbui garam, kecap, garam wijen (sesame salt), minyak wijen, bawang putih, dan bawang bombai.

Kimchi/kimche/gimchi. Acar sayuran yang umumnya terbuat dari sawi putih, kol, lobak, mentimun, atau radish, yang dibumbui garam, bawang putih, jahe, dan cabai merah bubuk. Secara tradisional, sayuran berikut bumbu lalu dimasukkan dalam wadah dari tanah liat (hang-ari) didiamkan beberapa hari sampai berfermentasi. Kimchi, ada yang bisa langsung dimakan, ada juga yang lebih enak disimpan lama sebagai persediaan makanan selama musim dingin.
hilda is offline   Reply With Quote
Sponsored Links
Post New Thread  Reply

Bookmarks



Similar Threads
Thread Thread Starter Forum Replies Last Post
Belajar Bahasa Korea Plus Gratis Ke Korea namsancourse Institusi Pendidikan 0 18th October 2017 06:35 PM
Sejarah Hidangan Jepang Chicken Katsu Goreng fanida Financial World 0 3rd February 2017 12:20 PM
Cream Korea Serum Korea Menyamarkan Flek dan Menghilangkan Flek 082123900033 dwiadelia Health Kesehatan 6 11th May 2016 09:02 AM
Cream magic korea + serum korea memutihkan secara alami call 081318031115 bundaanita Health Kesehatan 6 10th December 2014 01:11 PM
Makanan Khas Palembang adi.panji Forumker Palembang 29 9th October 2013 08:09 AM


Currently Active Users Viewing This Thread: 1 (0 members and 1 guests)
 
Thread Tools Search this Thread
Search this Thread:

Advanced Search
Display Modes

Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off

Forum Jump


All times are GMT +7. The time now is 09:06 AM.


forumku.com is supported by and in collaboration with

forumku.com kerja sama promosi kiossticker.com 5 December 2012 - 4 Maret 2013 Web Hosting Indonesia forumku.com kerja sama promosi my-adliya.com forumku.com kerja sama promosi situsku.com

Promosi Forumku :

CakeDefi Learn to Earn

Positive Collaboration :

positive collaboration: yukitabaca.com positive collaboration: smartstore.com positive collaboration: lc-graziani.net positive collaboration: Info Blog

Media Partners and Coverages :

media partner and coverage: kompasiana.com media partner and coverage: wikipedia.org media partner and coverage: youtube.com

forumku.com
A Positive Indonesia(n) Community
Merajut Potensi untuk Satu Indonesia
Synergizing Potentials for Nation Building

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.
Google Find us on Google+

server and hosting funded by:
forumku.com kerja sama webhosting dan server
no new posts