forumku.com logo Forumku Borobudur Budaya Indonesia
forumku  

Go Back   forumku > > >
Register Register
Notices

Olah Raga dan Organisasi! Main Forum Description

Post New Thread  Reply
 
Thread Tools Search this Thread Display Modes
Old 29th January 2015, 02:55 PM   #1
KaDes Forumku
 
Join Date: 20 Nov 2014
Userid: 2900
Posts: 1,236
Likes: 0
Liked 1 Time in 1 Post
Default Ambisi Juara, Persepam Madura Utama Anggarkan Rp13 Miliar


Manajemen Persepam Madura Utama menganggarkan dana Rp13 miliar demi mewujudkan ambisi tampil sebagai juara Divisi Utama Liga Indonesia 2015, sekaligus promosi ke Indonesia Super League (ISL) musim berikutnya.

Target juara diusung Persepam saat launching tim beberapa waktu lalu. Manajer Persepam Nedi Mulyadi mengungkapkan, anggaran tersebut digunakan untuk operasional tim selama kompetisi, serta mengontrak pemain, pelatih, berserta stafnya.

Persepam kini dihuni sejumlah pemain yang sebelumnya malang melintang di ISL, seperti mantan penggawa Persik Kediri Faris Aditama, Sirvi Arvani (Persita Tangerang), Jajang Paliama (Semen Padang), Dedi Indra (Gresik United), serta beberapa pilar penting musim lalu, Rosy Noprihanis, Busari dan Deny Rumba.

“Kita sudah kontrak pemain. Ada 25 pemain yang ditawari, dan alhamdulillah semua sudah deal. Kita siapkan dana sekitar Rp13 miliar, termasuk untuk akomodasi kompetisi, dan kontrak pemain, pelatih,” tutur Nedi.

Sementara itu, pelatih Persepam Widodo C Putro mengaku telah menyiapkan beberapa agenda uji coba selama menjalani pemusatan latihan (TC) di Kota Batu, Jawa Timur. Persepam dijadwalkan akan beruji coba melawan Persibat Batang, Kamis (29/1), serta masih menunggu konfirmasi dari Persipura Jayapura.

“Kita tadinya ingin ajak Arema [Cronus] uji coba, tapi mereka ada final Inter Island Cup jadi tidak bisa. Kita sudah komunikasi dengan Persipura, tinggal tunggu konfirmasi. Kalau besok kita lawat Persibat Batang,” kataa mantan asisten Alfred Riedl di tim nasional Indonesia ini.

Sebelumnya, Persepam juga telah menjalani dua laga uji coba melawan Gresik United dan Perseru Serui. Dua laga tersebut berakhir imbang dengan skor tanpa gol, dan 1-1.
sumber http://www.goal.com/id-ID/news/1387/...miliar?ICID=SP
agung209 is offline   Reply With Quote
Sponsored Links
Post New Thread  Reply

Bookmarks



Similar Threads
Thread Thread Starter Forum Replies Last Post
Kerugian Kebakaran Sepanjang 2014 di Depok Capai Rp13 Miliar akiyamashinichi Business and Economy! 3 2nd February 2018 02:54 PM
Persepam Madura United Tantang Klub ISL agung209 Olah Raga dan Organisasi! 0 16th January 2015 11:21 PM
Bekasi Anggarkan Rp400 Miliar untuk Percantik Diri sucyresky Business and Economy! 0 16th January 2015 08:43 AM
Golden Plantation Anggarkan Capex Rp700 M sucyresky Business and Economy! 0 23rd December 2014 12:37 PM
Developer Indonesia Juara Utama Kompetisi BlackBerry Jam Asia 2012 di Bangkok, Thaila andi.teguh Indonesia Bangga! 0 19th December 2012 06:10 PM


Currently Active Users Viewing This Thread: 1 (0 members and 1 guests)
 
Thread Tools Search this Thread
Search this Thread:

Advanced Search
Display Modes

Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off

Forum Jump


All times are GMT +7. The time now is 06:35 PM.


forumku.com is supported by and in collaboration with

forumku.com kerja sama promosi kiossticker.com 5 December 2012 - 4 Maret 2013 Web Hosting Indonesia forumku.com kerja sama promosi my-adliya.com forumku.com kerja sama promosi situsku.com

Promosi Forumku :

CakeDefi Learn to Earn

Positive Collaboration :

positive collaboration: yukitabaca.com positive collaboration: smartstore.com positive collaboration: lc-graziani.net positive collaboration: Info Blog

Media Partners and Coverages :

media partner and coverage: kompasiana.com media partner and coverage: wikipedia.org media partner and coverage: youtube.com

forumku.com
A Positive Indonesia(n) Community
Merajut Potensi untuk Satu Indonesia
Synergizing Potentials for Nation Building

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.
Google Find us on Google+

server and hosting funded by:
forumku.com kerja sama webhosting dan server
no new posts