forumku.com logo Forumku Borobudur Budaya Indonesia
forumku  

Go Back   forumku > >
Register Register
Notices

Indonesia Bangga! Main Forum Description

Post New Thread  Reply
 
Thread Tools Search this Thread Display Modes
Old 19th December 2012, 05:31 PM   #1
[M]
newbie
 
andi.teguh's Avatar
 
Join Date: 22 Sep 2012
Userid: 285
Location: http://www.forumku.com
Posts: 1,375
Real Name: andi teguh
Likes: 0
Liked 228 Times in 169 Posts
Default Pembalap Agus Setyawan Bersinar di Asean Cup Race (ACR) 2012, Filipina




Pembalap termuda tim Yamaha Indonesia, Agus Setyawan tampil bersinar di Asean Cup Race (ACR) 2012 di Filipina dengan berhasil menjuarai kelas Manual (MT135-Jupiter MX) atau di Indonesia dikenal dengan kelas Underbone.

Pembalap kelahiran Solo, 18 Agustus 1997 ini melanjutkan konsistensinya sejak sesi kualifikasi hingga akhirnya jadi juara. Setelah mencetak waktu terbaik di dua sesi kualifikasi yang memberikannya pole position, Agus mengakhirinya dengan gelar juara.





Finish kedua di race 1, lalu pertama di race 2 di sirkuit SM City Santa Rosa Laguna, Filipina, Sabtu (8/12) menghasilkan poin 45 terbaik jauh di atas para pesaingnya.

“Saya sangat senang mendapatkan gelar di kali pertama ikut ajang ini. Gelar ini menjadi motivasi saya untuk terus meraih prestasi dan sesuai tema Menuju Pentas Dunia¯ Yamaha Indonesia, bisa sampai tingkat dunia,” ucap Agus.

Peringkat kedua kelas MT135 direbut pembalap Thailand, Kannasoot Sitthisena yang mengumpulkan 29 poin. Pembalap-pembalap Indonesia lainnya mengisi 10 besar. Yoga Adi Pratama (3), Tamy Pratama (4), Tedy Permana (6) dan Riko Pranata (9).






Tim Yamaha Indonesia sebenarnya berpeluang menguasai 4 besar teratas, namun Tamy yang memenangi race 1 mengalami kecelakaan saat balapan race 2 baru dimulai.

Di tikungan tiga motornya menabrak karung pembatas sirkuit akibat bersenggolan dengan pembalap Thailand.

Kaki kanan Tammy sempat terjepit di roda belakang sehingga tidak bisa melanjutkan lomba. Dia pun sempat diberi pertolongan di ruang medis. Kondisinya tidak parah, hanya memar di kaki kanan. Tamy tidak dapat menyelesaikan balapan race 2.

Sementara di kelas Matic (AT125-Xeon), Toni Rahmawan menjadi pembalap tim Yamaha Indonesia berperingkat terbaik. Dia ada di peringkat keempat dengan total poin 31.

Toni gemilang memenangi race 2 setelah di race 1 hanya ada di posisi 10. Kelas ini didominasi Thailand yang menempatkan tiga pembalapanya di tiga besar, Akrat Panjan, Anupab amoon dan Peerapong Boonlert.


sumber
__________________


andi.teguh is offline   Reply With Quote
Sponsored Links
Post New Thread  Reply

Bookmarks



Similar Threads
Thread Thread Starter Forum Replies Last Post
Filipina, Saingan Utama RI Hadapi Pasar Bebas ASEAN nonasakamoto Business and Economy! 0 31st January 2015 01:14 PM
Pembalap Terbaik Indonesia Siap Tempur di Yamaha Asean Cup 2014 agusjember Olah Raga dan Organisasi! 0 3rd December 2014 03:48 AM
Pelajar Indonesia Raih Emas di ASEAN Plus Three Junior Science Odyssey (APT JSO) 2012 andi.teguh Indonesia Juara! 4 21st May 2014 09:28 AM
Indonesia Juara Umum The 9th ASEAN Skills Competition 2012 andi.teguh Indonesia Bangga! 0 19th December 2012 07:28 PM
Indonesia Sapu Bersih Medali Emas Kejuaraan Bridge ASEAN 2012 andi.teguh Indonesia Bangga! 0 19th December 2012 05:27 PM


Currently Active Users Viewing This Thread: 1 (0 members and 1 guests)
 
Thread Tools Search this Thread
Search this Thread:

Advanced Search
Display Modes

Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off

Forum Jump


All times are GMT +7. The time now is 01:24 PM.


forumku.com is supported by and in collaboration with

forumku.com kerja sama promosi kiossticker.com 5 December 2012 - 4 Maret 2013 Web Hosting Indonesia forumku.com kerja sama promosi my-adliya.com forumku.com kerja sama promosi situsku.com

Promosi Forumku :

CakeDefi Learn to Earn

Positive Collaboration :

positive collaboration: yukitabaca.com positive collaboration: smartstore.com positive collaboration: lc-graziani.net positive collaboration: Info Blog

Media Partners and Coverages :

media partner and coverage: kompasiana.com media partner and coverage: wikipedia.org media partner and coverage: youtube.com

forumku.com
A Positive Indonesia(n) Community
Merajut Potensi untuk Satu Indonesia
Synergizing Potentials for Nation Building

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.
Google Find us on Google+

server and hosting funded by:
forumku.com kerja sama webhosting dan server
no new posts