forumku.com logo Forumku Borobudur Budaya Indonesia
forumku  

Go Back   forumku > > >
Register Register
Notices

Business and Economy! Main Forum Description

Post New Thread  Reply
 
Thread Tools Search this Thread Display Modes
Old 17th October 2015, 07:22 AM   #1
Wakil Camat
 
Join Date: 31 Oct 2014
Userid: 2758
Location: SmovieX.com | Tempat nonton dan download Film | Sering-sering berkunjung yah!
Posts: 3,641
Likes: 41
Liked 5 Times in 5 Posts
Default 5 Solusi Hemat Atasi Kenaikan Harga Bahan Pokok

Quote:
JAKARTA - Menghadapi harga-harga kebutuhan pokok alias bako yang serba naik memang memusingkan. Itu berarti kamu harus menambah anggaran lebih untuk membelinya dan berarti pengeluaran kamu bertambah.

Bagaimana kalau harga sembako naik sementara gaji kamu dan pasangan justru tidak naik? Nah ini jadi masalah.

Berikut lima solusi yang bisa kamu lakukan saat harga bahan pokok naik:

1. Kurangi Belanja

Dalam kondisi bagaimana pun, kamu harus tetap memperioritaskan kebutuhan pokok dibanding kebutuhan lainnya. Karena itu, supaya tidak makin terjepit dalam kondisi harga-harga sedang naik tinggi, kurangilah pos belanja yang tidak perlu.

Kurangi kebiasaan yang berhubungan dengan gaya hidup seperti akan di restoran, nonton bioskop atau jalan-jalan ke mol. Kamu sebaiknya mengerem sementara kebutuhan untuk bersenang-senang agar tabunganmu tidak jebol.

2. Belajar Hemat

Selain itu, kamu juga bisa mengurangi anggaran menabung dan investasi untuk menambah anggaran belanja yang sudah tak ramah lagi terhadap kantongmu.

Kamu juga selaiknya berusaha untuk melakukan penghematan sederhana, seperti mematikan peralatan listrik, lampu yang sudah tak digunakan atau televisi yang sudah tak ditonton agar biaya listrik juga tak ikut-ikutan terkerek demi menghemat uang belanja.

3. Belanja di Pasar Tradisional

Mungkin selama ini kamu belanja kebutuhan pokok di supermarket dengan harga yang lebih mahal dibanding harga di pasar tradisional. Dengan kondisi saat ini, tidak ada salahnya kamu membeli kebutuhan pokok di pasar tradisional karena biasanya harganya lebih miring.

Atau kamu tetap bertahan belanja di supermarket tempat biasa, tapi pilihlah bahan pokok yang harganya lebih murah, dengan kualitas yang hampir sama.

Kurangi juga jumlah bahan pokok jika kamu biasa membelinya dalam jumlah atau porsi banyak karena bermaksud berhemat. Terkadang barang yang dibeli dengan porsi banyak akan terbuang karena kamu tidak langsung menggunakannya

4. Tanam Sendiri Bahan Bumbu Dapur

Jika kamu memiliki sisa lahan, manfaatkan lahan itu untuk bercocok tanam bahan atau bumbu dapur, seperti cabai, bawang, jahe atau jenis sayuran lainnya.

Namun, jika kamu tidak memiliki lahan untuk menanam, tidak perlu menyerah lantaran kamu bisa menanamnya dengan cara hidropnik. Untuk mengetahui tentang cara bercocok tanam tersebut, kamu bisa mencari informasi di internet, majalah tanaman atau ikut komunitas berkebun.

Dengan menanam bahan bumbu dapur dan sayuran kamu lebih mengirit karena tinggal memetiknya dan tidak perlu mengeluarkan biaya untuk membelinya. Kamu juga tidak perlu ongkos untuk ke pasar atau supermarket untuk membeli kebutuhan pokok tersebut.

5. Rencanakan Menu

Solusi berikutnya, kamu bisa menyusun menu makanan dalam jangka waktu tertentu, misal dalam tiga hari atau sepekan. Dengan begitu, kamu memiliki gambaran mengenai daftar belanja apa saja yang harus dibeli demi memenuhi kebutuhan dalam rentang waktu tersebut.

Hal itu juga dimaksudkan untuk menghindari membeli barang yang tidak diperlukan dan memvariasikan jenis menu yang akan kamu hidangkan ke depan. Contohnya, harga daging sapi sedang mahal saat ini, kamu bisa memvariasikan dengan menggantinya dengan ikan atau ayam dalam menu hidangan kamu selanjutnya.

Kalau kamu masih membutuhkan modal untuk usaha atau traveling kamu, manfaatkan fasilitas KTA dari berbagai bank penyedia, bandingkan beberapa produk KTA sekarang, klik di sini!

Suka artikel ini? Klik di sini untuk membaca ratusan artikel menarik lainnya!

Berita ini pertama kali dipublikasikan oleh :
Halo Money.co.id
SUMBER : Okezone.com
sucyresky is offline   Reply With Quote
Sponsored Links
Post New Thread  Reply

Bookmarks



Similar Threads
Thread Thread Starter Forum Replies Last Post
Hemat, Jurus Ampuh Antisipasi Kenaikan Harga BBM sucyresky Business and Economy! 0 2nd August 2015 08:49 AM
Mendag Gobel Terus Terus Cermati Harga Bahan Pokok sucyresky Business and Economy! 0 1st April 2015 12:46 PM
JAKARTA - Kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis Premium per 1 Maret 2015 dinilai dapat memicu pengusaha Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SP sucyresky Business and Economy! 0 1st March 2015 11:30 AM
Biarlah Premium Dilepas ke Pasar, Asal Harga Bahan Pokok Terjangkau miss_nha Business and Economy! 0 5th January 2015 09:46 AM


Currently Active Users Viewing This Thread: 1 (0 members and 1 guests)
 
Thread Tools Search this Thread
Search this Thread:

Advanced Search
Display Modes

Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off

Forum Jump


All times are GMT +7. The time now is 01:57 PM.


forumku.com is supported by and in collaboration with

forumku.com kerja sama promosi kiossticker.com 5 December 2012 - 4 Maret 2013 Web Hosting Indonesia forumku.com kerja sama promosi my-adliya.com forumku.com kerja sama promosi situsku.com

Promosi Forumku :

CakeDefi Learn to Earn

Positive Collaboration :

positive collaboration: yukitabaca.com positive collaboration: smartstore.com positive collaboration: lc-graziani.net positive collaboration: Info Blog

Media Partners and Coverages :

media partner and coverage: kompasiana.com media partner and coverage: wikipedia.org media partner and coverage: youtube.com

forumku.com
A Positive Indonesia(n) Community
Merajut Potensi untuk Satu Indonesia
Synergizing Potentials for Nation Building

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.
Google Find us on Google+

server and hosting funded by:
forumku.com kerja sama webhosting dan server
no new posts