forumku.com logo Forumku Borobudur Budaya Indonesia
forumku  

Go Back   forumku > >
Register Register
Notices

Forumku the Lounge Welcome to Forumku the Lounge. Berita, Informasi Santai, Unik, Menarik, Menyenangkan, Memotivasi, Membanggakan. DAN POSITIF !!!

Post New Thread  Reply
 
Thread Tools Search this Thread Display Modes
Old 14th January 2015, 02:16 AM   #1
Sek Des
 
Join Date: 17 Sep 2014
Userid: 2549
Posts: 468
Likes: 2
Liked 11 Times in 10 Posts
Default Penyebab Kuota Internet Cepat Habis


Kehabisan kuota layanan internet bisa menakutkan bagi sebagian orang. Ketika kuota internet habis, sejumlah pilihan untuk berkomunikasi pun putus.
Anda tidak bisa mengirim pesan melalui WhatsApp, menelepon via Line, atau mengecek timeline media sosial kawan.
Tanpa koneksi data, hiburan digital pun tak bisa dinikmati. YouTube, online game dengan multiplayer, dan streaming musik tak bisa dilakukan. Smartphone seolah lumpuh total.
Beberapa penyedia layanan internet menyediakan paket data unlimited untuk mengatasi masalah kuota ini, tetapi tentu saja memiliki keterbatasan. Setelah batas wajar pemakaian paket unlimited tercapai, koneksi akan jadi sangat lambat.
Agar tidak terjebak masalah kuota internet, Anda sebaiknya merencanakan pemakaian data pada smartphone. Misalnya dengan memperhatikan, seperti apakah gaya pemakaian yang sangat berpengaruh pada besaran konsumsi data.
Berikut ini lima hal yang bisa membuat kuota internet Anda cepat habis, seperti dilansir KompasTekno dari Cnet, Minggu (11/1/2015).
1. Unggah ke YouTube
Mengunggah video ke YouTube bisa memakan banyak kuota internet. Namun, semua ini tergantung pada setting yang diterapkan pengguna dan berbagai faktor lain. Rekaman video beresolusi high-definition (HD) bisa menghabiskan jatah internet hingga 200 MB per menit.
Bayangkan bila setiap bulan Anda mengunggah lima video HD berdurasi 1 menit dan kuota internet Anda hanya 1 GB per bulan. Karena itu, ada baiknya Anda menggunakan koneksi WiFi saja saat ingin mengunggah video seperti ini.
2. Obrolan video
Melakukan obrolan video via Skype atau FaceTime tergolong sebagai aktivitas yang membutuhkan banyak bandwidth. Namun, besaran konsumsi tersebut berbeda-beda tergantung pada aplikasi serta resolusi video yang digunakan.
Obrolan melalui video, umumnya, mengonsumsi bandwidth 3 MB per menit. Jika Anda berniat menghemat konsumsi data, sebaiknya kurangi sesi obrolan menggunakan video.
3. Online game
Game, seperti Two Dots atau Words With Friend, tidak memakan banyak kuota internet. Kedua game ini hanya menghabiskan beberapa KB saja per menit sehingga tidak boros.
Namun, game jenis real-time action, seperti Asphalt 8 atau Modern Combat 5: Blackout berbeda. Dua game yang disebut belakangan diperkirakan membutuhkan 1 MB data per menit. Permainan dalam durasi yang panjang akan semakin meningkatkan konsumsi data.
4. Streaming musik
Layanan streaming musik, seperti Guvera atau Rdio, memang sangat praktis. Anda bisa mendengarkan musik di mana pun asalkan ada koneksi internet. Anda juga tidak perlu menyediakan ruang untuk menyimpan file musik tersebut dalam kartu memori.
Namun, sisi lainnya, konsumsi data membengkak. Bila Anda memutar musik dengan resolusi 320 Kbps, total kuota internet yang dihabiskan adalah 2,4 MB per menit. Dalam durasi satu jam, Anda sudah menghabiskan 115 MB.
5. Streaming video
Saat ini, ada berbagai layanan streaming video yang memudahkan orang menemukan trailer film terbaru, film utuh, atau sekadar video klip penyanyi favorit. Sebut saja YouTube, iTunes, Vimeo, dan Hulu.
Hanya satu hal yang tidak boleh Anda lupa: streaming video merupakan penyerap paling “kejam” terhadap kuota internet. Masalahnya, konsumsi data streaming video bisa mencapai 50 MB per menit.
Bila kuota internet yang Anda pilih terbatas, dan Anda terbiasa menonton video-video tertentu secara berulang-ulang, lebih baik simpan file video secara offline.
Kompas


Sumber : Penyebab Kuota Internet Cepat Habis
kloningan.gue is offline   Reply With Quote
Sponsored Links
Old 14th January 2015, 08:12 PM   #2
Puzzled
Warga Forumku
 
Join Date: 14 Jan 2015
Userid: 3127
Posts: 5
Likes: 0
Liked 0 Times in 0 Posts
Default Re: Penyebab Kuota Internet Cepat Habis

thx buat infonya gan
__________________
mengetahui dan tempat jual ikan cupang
pusatnya ikan hias
mengetahui dan jual mesin es krim
Puzzled is offline   Reply With Quote
Old 15th January 2015, 04:33 PM   #3
kudanyimeng
Warga Forumku
 
Join Date: 15 Jan 2015
Userid: 3136
Posts: 14
Likes: 0
Liked 0 Times in 0 Posts
Default Re: Penyebab Kuota Internet Cepat Habis

5. download
kudanyimeng is offline   Reply With Quote
Old 16th January 2015, 08:12 PM   #4
davidrahman
Sek Des
 
davidrahman's Avatar
 
Join Date: 2 Jul 2014
Userid: 2317
Location: semarang
Posts: 330
Likes: 0
Liked 4 Times in 4 Posts
Default Re: Penyebab Kuota Internet Cepat Habis

7. browsing terlalu lama
davidrahman is offline   Reply With Quote
Old 2nd February 2019, 12:15 PM   #5
WAP.23
Ketua RT
 
Join Date: 7 Oct 2018
Userid: 7472
Age: 31
Posts: 131
Likes: 0
Liked 0 Times in 0 Posts
Default Re: Penyebab Kuota Internet Cepat Habis

Wadaw baru tau itungan kuota per menit nya saya wkwkwk klo video call di WA itu gede ga ya kira kira karna saya sering sekali menggunakan video call
__________________
Layanan Penyedia Jasa Pembuatan Website - Cetak Foto Online Jakarta
WAP.23 is offline   Reply With Quote
Post New Thread  Reply

Bookmarks

Tags
internet, isp, smartphone



Similar Threads
Thread Thread Starter Forum Replies Last Post
Ini Penyebab Internet di Indonesia Paling Lelet reyzfuzby Forumku Media, Internet and Communication 9 6th February 2019 02:53 PM
Kata Menkominfo Internet Indonesia Sudah Cepat kloningan.gue Forumku the Lounge 0 29th October 2014 03:20 PM
Kata Menkominfo Baru : Prioritas Kerja Untuk Internet Cepat dan Merata kloningan.gue Forumku the Lounge 1 27th October 2014 10:13 PM
Ribuan DOLLAR dari Internet dengan CEPAT, MUDAH dan PASTI 100 % ? fauzan83 Program Forumku 0 16th March 2014 01:19 AM
Ribuan DOLLAR dari Internet dengan CEPAT, MUDAH dan PASTI 100 % ? fauzan83 Program Forumku 0 16th March 2014 01:11 AM


Currently Active Users Viewing This Thread: 1 (0 members and 1 guests)
 
Thread Tools Search this Thread
Search this Thread:

Advanced Search
Display Modes

Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off

Forum Jump


All times are GMT +7. The time now is 03:51 PM.


forumku.com is supported by and in collaboration with

forumku.com kerja sama promosi kiossticker.com 5 December 2012 - 4 Maret 2013 Web Hosting Indonesia forumku.com kerja sama promosi my-adliya.com forumku.com kerja sama promosi situsku.com

Promosi Forumku :

CakeDefi Learn to Earn

Positive Collaboration :

positive collaboration: yukitabaca.com positive collaboration: smartstore.com positive collaboration: lc-graziani.net positive collaboration: Info Blog

Media Partners and Coverages :

media partner and coverage: kompasiana.com media partner and coverage: wikipedia.org media partner and coverage: youtube.com

forumku.com
A Positive Indonesia(n) Community
Merajut Potensi untuk Satu Indonesia
Synergizing Potentials for Nation Building

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.
Google Find us on Google+

server and hosting funded by:
forumku.com kerja sama webhosting dan server
no new posts