forumku.com logo Forumku Borobudur Budaya Indonesia
forumku  

Go Back   forumku > > > >
Register Register
Notices

Smart Phones and Devices Forum ini Membutuhkan Moderator, Silakan mendaftar !!!

Post New Thread  Reply
 
Thread Tools Search this Thread Display Modes
Old 7th November 2012, 10:33 AM   #1
[M]
Sek Des
 
sri.wahono's Avatar
 
Join Date: 11 Oct 2012
Userid: 353
Location: Daerah Istimewa Yogyakarta
Posts: 544
Real Name: Sri wahono
Likes: 46
Liked 29 Times in 23 Posts
Default Apple Patenkan Alarm Anti-Maling untuk iPhone



Para pemilik iPhone tentu sedikit banyak merasa khawati apabila gadget mahalnya tersebut hilang dicuri. Nah, Apple kini telah mematenkan mekanisme anti-maling yang akan membunyikan alarm apabila smartphone tersebut dicuri.

Penjelasan paten teknologi terkait yang diajukan ke Kantor Paten dan Merk Dagang Amerika Serikat minggu lalu mengungkapkan bahwa sistem anti-maling Apple itu bekerja dengan mendeteksi pola gerakan dari smartphone.

Judul paten tersebut adalah "Acceleration-based theft detection system for portable electronic devices" atau Sistem Deteksi Pencurian berbasis Kecepatan Gerak untuk Perangkat Elektronik Portabel.

Menurut paten, alarm smartphone akan aktif begitu perangkat yang bersangkutan mendeteksi adanya "kondisi pencurian". Kondisi tersebut ditentukan lewat accelerometer built-in, dikombinasi dengan software yang akan memutuskan apakah sebuah kondisi cocok dengan "profil karakteristik pencurian" atau tidak.

Dari penjelasan itu, terbayang bahwa iPhone yang dilengkapi teknologi ini akan "berteriak" apabila diambil dari pemiliknya dengan cara, katakanlah, dijambret.

Accelerometer sendiri biasa digunakan untuk mendeteksi cara pengguna menggenggam smartphone miliknya, sehingga bisa turut dimanfaatkan untuk mendeteksi hal lain yang berkaitan dengan gerakan ponsel.

Mengapa Apple merasa perlu mematenkan teknologi ini? Alasannya, menurut Apple, adalah karena perangkat elektronik menunjukkan tren miniaturisasi alias bentuknya semakin kecil. "Pemilih yang sah jadi semakin mudah membawa perangkatnya ke semua tempat, demikian pula dengan pencuri," tulis Apple dalam pengajuan patennya.

Dalam dua minggu terakhir, Apple telah diberikan hak atas setidaknya 34 paten, termasuk aplikasi video 3D pada perangkat mobile, cara memutar konten di Apple TV, dan pengubahan background pada aplikasi videoconferencing Apple iChat.

Walaupun demikian, sebuah paten belum tentu akan terwujud dalam produk jadi.


sumber
Likes:(1)
sri.wahono is offline   Reply With Quote
Sponsored Links
Post New Thread  Reply

Bookmarks



Similar Threads
Thread Thread Starter Forum Replies Last Post
Apple Rilis iOS 10.0.2 untuk iPhone dan iPad dengan Perbaikan Bug dimensidata Forumku Operating System 0 27th September 2016 02:49 PM
Kabar Berhembus, Pabrikan Apple Tengah Mengembangkan Ponsel Apple iPhone Tipe 5SE aristanovie Program Forumku 0 26th January 2016 05:32 PM
Apple Takut iPhone Murah Caplok Penjualan iPhone 6 jamila Forumku the Lounge 0 28th July 2015 04:35 PM
For sale new unlocked Apple iPhone 6 Plus 64gb & Apple iPhone 6 64gb iphone6p Forum Otomotifku 0 21st September 2014 08:52 PM
Buy new unlocked Apple iPhone 6 64gb & Apple Iphone 6 Plus iphone6p Indonesia Bangga! 0 21st September 2014 08:49 PM


Currently Active Users Viewing This Thread: 1 (0 members and 1 guests)
 
Thread Tools Search this Thread
Search this Thread:

Advanced Search
Display Modes

Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off

Forum Jump


All times are GMT +7. The time now is 04:18 AM.


forumku.com is supported by and in collaboration with

forumku.com kerja sama promosi kiossticker.com 5 December 2012 - 4 Maret 2013 Web Hosting Indonesia forumku.com kerja sama promosi my-adliya.com forumku.com kerja sama promosi situsku.com

Promosi Forumku :

CakeDefi Learn to Earn

Positive Collaboration :

positive collaboration: yukitabaca.com positive collaboration: smartstore.com positive collaboration: lc-graziani.net positive collaboration: Info Blog

Media Partners and Coverages :

media partner and coverage: kompasiana.com media partner and coverage: wikipedia.org media partner and coverage: youtube.com

forumku.com
A Positive Indonesia(n) Community
Merajut Potensi untuk Satu Indonesia
Synergizing Potentials for Nation Building

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.
Google Find us on Google+

server and hosting funded by:
forumku.com kerja sama webhosting dan server
no new posts