forumku.com logo Forumku Borobudur Budaya Indonesia
forumku  

Go Back   forumku > > >
Register Register
Notices

Business and Economy! Main Forum Description

Post New Thread  Reply
 
Thread Tools Search this Thread Display Modes
Old 19th October 2017, 05:04 AM   #1
KaDes Forumku
 
Join Date: 2 Jul 2017
Userid: 6337
Posts: 657
Likes: 0
Liked 3 Times in 3 Posts
Default Prioritaskan Dana Desa 2018 untuk Desa Miskin dan Tertinggal


Sri Mulyani Indrawati di Gedung DPR (Foto: Ela Nurlaela/kumparan)

Anggaran Dana Desa tahun 2018 dipastikan tak naik dari besaran yang dianggarkan tahun ini sebesar Rp 60 triliun. Penggunaan Dana Desa untuk pembangunan infrastruktur juga akan dibatasi.
"Kita melihat perkembangan yang ada, evaluasi dari pelaksanaan selama 3 tahun ini. Karena kalau jumlahnya semakin besar sedangkan sistem dan fokusnya masih perlu diperbaiki maka kita khawatir akan terjadi pengalokasian yang tidak menimbulkan hasil dan dampak yang positif," ungkap Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati saat ditemui di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Rabu (18/10).


Menurut Sri Mulyani, di tahun 2018 ada beberapa perubahan skema penyaluran Dana Desa. Tahun depan fokusnya adalah menyalurkan Dana Desa ke desa-desa yang dianggap tertinggal dan memiliki angka kemiskinan yang cukup tinggi.
"Jadi di 2018 memang kita menggunakan jumlah yang sama namun Presiden menginstruksikan bahwa sistemnya diperbaiki, akuntabilitas disederhanakan namun diefektifkan sehingga kita semakin yakin Dana Desa yang meningkat ini bisa mengurangi kemiskinan," tuturnya.


Rumah adat di Desa Beleq (Foto: Niken Nurani/kumparan)

Oleh karena itu pemerintah memilih tidak menaikkan anggaran Dana Desa 2018. Sri Mulyani mengungkapkan selama 3 tahun program Dana Desa berjalan belum terlalu efektif menurunkan angka kemiskinan karena berbagai kendala yang harus segera diperbaiki.
Perlu diketahui, sejak dimulai tahun 2015 lalu, negara telah menganggarkan Rp 127,74 triliun untuk program Dana Desa. Rinciannya adalah di tahun 2015 anggaran yang digelontorkan untuk program ini mencapai Rp 20,76 triliun. Sedangkan pada tahun 2016 alokasinya naik menjadi Rp 46,98 triliun dan di tahun 2017 menjadi Rp 60 triliun. Dana tersebut dibagi rata kepada 74.910 desa yang ada di seluruh Indonesia.
"Kalau dilihat dari 3 tahun ini fokus kemampuan mengurangi jumlah miskin dan daerah tertinggal itu belum maksimal, jadi walaupun anggaran desa meningkat tapi mengurangi jumlah masyarakat miskin dan jumlah desa tertinggal belum optimal jadi masih perlu diperbaiki. Persoalannya bukan pencairannya tapi lebih kepada desain program karena ini masif hampir 75.000 desa di seluruh Indonesia yang karakternya berbeda maka perlu memperbaiki sistemnya," jelasnya.

https://kumparan.com/wiji-nurhayat/p...dan-tertinggal
je_tek is offline   Reply With Quote
Sponsored Links
Post New Thread  Reply

Bookmarks



Similar Threads
Thread Thread Starter Forum Replies Last Post
Menteri Larang Dana Desa untuk Bangun Kantor partisusanti Infrastructure, Transportation and Communication! 0 6th November 2015 08:15 PM
Dana Desa Dinilai Kurang Tepat untuk Bangun Infrastruktur partisusanti Urban and City Development 0 2nd October 2015 07:20 PM
43 Ribu Desa di Indonesia Masih Tertinggal sucyresky Business and Economy! 0 28th April 2015 07:23 AM
Mendes Marwan Prioritaskan 1.138 Desa Perbatasan partisusanti Urban and City Development 0 1st March 2015 03:04 PM
Dana Desa Tertinggal Sebesar Rp270 Juta Siap Dikucurkan sucyresky Business and Economy! 0 19th January 2015 07:24 AM


Currently Active Users Viewing This Thread: 1 (0 members and 1 guests)
 
Thread Tools Search this Thread
Search this Thread:

Advanced Search
Display Modes

Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off

Forum Jump


All times are GMT +7. The time now is 03:08 PM.


forumku.com is supported by and in collaboration with

forumku.com kerja sama promosi kiossticker.com 5 December 2012 - 4 Maret 2013 Web Hosting Indonesia forumku.com kerja sama promosi my-adliya.com forumku.com kerja sama promosi situsku.com

Promosi Forumku :

CakeDefi Learn to Earn

Positive Collaboration :

positive collaboration: yukitabaca.com positive collaboration: smartstore.com positive collaboration: lc-graziani.net positive collaboration: Info Blog

Media Partners and Coverages :

media partner and coverage: kompasiana.com media partner and coverage: wikipedia.org media partner and coverage: youtube.com

forumku.com
A Positive Indonesia(n) Community
Merajut Potensi untuk Satu Indonesia
Synergizing Potentials for Nation Building

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.
Google Find us on Google+

server and hosting funded by:
forumku.com kerja sama webhosting dan server
no new posts