forumku.com logo Forumku Borobudur Budaya Indonesia
forumku  

Go Back   forumku > > >
Register Register
Notices

Business and Economy! Main Forum Description

Post New Thread  Reply
 
Thread Tools Search this Thread Display Modes
Old 24th October 2017, 05:25 AM   #1
KaDes Forumku
 
Join Date: 2 Jul 2017
Userid: 6337
Posts: 657
Likes: 0
Liked 3 Times in 3 Posts
Default Biasakan Cek Saldo Uang Elektronik Sebelum Transaksi di Gerbang Tol


Kartu Uang Elektronik atau e-Money (Foto: Dewi Rachmat Kusuma/kumparan)

Mulai 31 Oktober 2017 seluruh gerbang tol akan menerapkan pembayaran 100% non tunai. Hingga saat ini, pengguna uang elektronik di jalan tol sudah mencapai 88%.
Perbankan selaku penyedia jasa pun terus melakukan persiapan. Misalnya dengan mencetak kartu serta menyediakan alat reader dan layanan isi ulang (top up) uang elektronik. Pengguna kartu juga diminta peduli untuk rutin mengecek saldo uang elektronik sebelum melakukan transaksi di gerbang tol agar tak mengalami kendala.



"Kalau hanya cek saldo di Flazz sendiri bisa dari smartphone, kalau BCA mobile didownload nanti bisa lihat info saldo Flazz," kata Sekretaris Perusahaan BCA, Jan Hendra kepada kumparan (kumparan.com), Senin (23/10).
Agar lebih aman saat melakukan transaksi pembayaran tol dengan menggunakan uang elektronik, Jan mengimbau agar para pengendara bisa mengecek terlebih dahulu saldo kartu uang elektronik.
"Saran kita sebelum masuk jalan tol ingat aja top up dulu. Yang paling aman cek saldo dulu," ujarnya.
Jan menuturkan pengecekan saldo melalui aplikasi mobile banking sangatlah mudah. Caranya, para pengguna cukup mengklik tombol info saldo Flazz, kemudian, cukup dekatkan kartu Flazz ke smartphone .
Tak hanya BCA, beberapa bank seperti BNI dan BRI pun sama. Mereka mengimbau agar para pengendara melakukan pengecekan saldo di aplikasi mobile.
"Jadi kita di internet banking yang gabung di mobile banking BRI kan ada fasilitas untuk mengecek berapa posisi saldo di kartu Brizzi. Untu tahap awal kita menggunakan Android untuk menggunakan program itu," beber sekretaris perusahaan bank BRI Hari Siaga Amijarso saat dihubungi terpisah.
Dia juga meminta agar masyarakat berhati-hati dalam menggunakan uang elektronik. Sebab, perbankan tidak menanggung kerusakan atau kartu hilang.
"Kartunya memang harus dirawat jangan sampai rusak enggak bisa terbaca. Sebetulnya kartu ini isi beli jadi kalau kartunya rusak harus menanggung sendiri karena ini ada costnya," timpalnya.


Gerbang Tol Kualanamu, Medan (Foto: Agus Suparto - Presidential Palace)

Apalagi kata Hari, kartu elektronik sifatnya beda dengan kartu Anjungan Tunai Mandiri (ATM). Artinya, kartu elektronik tidak memiliki fasilitas yang bisa memindahkan saldo nasabah.
"Iya, ini yang kita imbau kepada para nasabah dan pengguna kartu harus menyimpan dengan baik supaya memang kartu ini digunakan dalam jangka panjang," ujarnya.
Sementara itu, SEVP Teknologi Informasi and Digital Banking BNI Dadang Setiabudi mengatakan, perbankan hanya akan mengganti atau mengalihkan saldo uang elektronik apabila kartu tersebut telah terdaftar di bank atau register. Artinya, apabila nasabah tidak mendaftarkan kartunya di bank maka jika terjadi kehilangan tidak akan diganti.
"Kalau kartunya rusak kita bisa ganti. Kalau kartu rusak itu akan diganti kayak kehujanan atau ketekuk itu yang diganti yang registered kalau unregistered enggak bisa. Kalau saldo yang registered bisa dipindahin," jelasnya.

https://kumparan.com/wiji-nurhayat/b...di-gerbang-tol
je_tek is offline   Reply With Quote
Sponsored Links
Post New Thread  Reply

Bookmarks



Similar Threads
Thread Thread Starter Forum Replies Last Post
BI: E-Commerce Salah Persepsi terkait Uang Elektronik je_tek Business and Economy! 1 26th October 2017 05:22 PM
BI Klaim Transaksi Elektronik di Gerbang Tol Bisa Kendalikan Inflasi je_tek Business and Economy! 0 12th October 2017 10:58 AM
BI Suspend Layanan Isi Ulang Uang Elektronik Tokopedia je_tek Business and Economy! 0 25th September 2017 08:48 AM
BTN Tunggu Aturan BI Soal Top Up Uang Elektronik je_tek Business and Economy! 0 20th September 2017 12:13 PM
BI Beberkan Alasan Kenakan Biaya Top Up Uang Elektronik je_tek Business and Economy! 0 20th September 2017 11:36 AM


Currently Active Users Viewing This Thread: 1 (0 members and 1 guests)
 
Thread Tools Search this Thread
Search this Thread:

Advanced Search
Display Modes

Posting Rules
You may not post new threads
You may not post replies
You may not post attachments
You may not edit your posts

BB code is On
Smilies are On
[IMG] code is On
HTML code is Off

Forum Jump


All times are GMT +7. The time now is 09:31 PM.


forumku.com is supported by and in collaboration with

forumku.com kerja sama promosi kiossticker.com 5 December 2012 - 4 Maret 2013 Web Hosting Indonesia forumku.com kerja sama promosi my-adliya.com forumku.com kerja sama promosi situsku.com

Promosi Forumku :

CakeDefi Learn to Earn

Positive Collaboration :

positive collaboration: yukitabaca.com positive collaboration: smartstore.com positive collaboration: lc-graziani.net positive collaboration: Info Blog

Media Partners and Coverages :

media partner and coverage: kompasiana.com media partner and coverage: wikipedia.org media partner and coverage: youtube.com

forumku.com
A Positive Indonesia(n) Community
Merajut Potensi untuk Satu Indonesia
Synergizing Potentials for Nation Building

Powered by vBulletin® Version 3.8.7
Copyright ©2000 - 2024, vBulletin Solutions, Inc.
Search Engine Optimisation provided by DragonByte SEO v2.0.37 (Lite) - vBulletin Mods & Addons Copyright © 2024 DragonByte Technologies Ltd.
Google Find us on Google+

server and hosting funded by:
forumku.com kerja sama webhosting dan server
no new posts